Sunday, April 15, 2012

Manusia dan Cinta Kasih


Definisi Cinta

Cinta adalah suatu bentuk perasaan dari manusia terhadap hal lainnya dan terbentuk oleh adanya pemahaman manusia tersebut terhadap hal yang akan dicintainya.
Segala pemikiran manusia dimulai dari emosi dan akan membentuk emosi tersebut menjadi hal lain dalam dirinya. Oleh karena itu cinta juga merupakan hal yang dibentuk dari sebuah emosi manusia.

Bentuk dan Unsur pembentuk Cinta

Bentuk-bentuk cinta juga ada  beberapa macam, tetapi untuk hal yang akan dicintainya hanya ada 2 bentuk yaitu, Cinta manusia kepada mahkluk hidup dan Cinta manusia kepada Tuhan.

 
Cinta manusia kepada mahkluk hidup merupakan bentuk cinta yang sangat sering kita lihat dalam kehidupan. Cinta ini tidak membatasi hal apa yang dicintai oleh seorang manusia karena banyaknya mahkluk hidup yang ada di dunia baik itu manusia maupun mahkluk hidup lainnya
Cinta manusia terhadap Tuhan merupakan bentuk cinta yang paling wajib dimiliki oleh semua manusia karena Tuhanlah yang menciptakan mahkluk hidup dan Tuhan juga mencintai segala hal yang telah dibuatnya. Cinta kepada manusia dan Cinta kita terhadap Tuhan merupakan 2 hal yang sangat berhubungan dalam Cinta tetapi berbeda arti serta makna dalam pengekspresiaanya.
Cinta terhadap Tuhan hanya memiliki satu bagian dan sangat penting, berbeda dengan Cinta terhadap mahkluk hidup yang memiliki beberapa bagian seperti:

1.       Cinta kepada keluarga
2.       Cinta kepada teman/musuh
3.       Cinta kepada pacar/istri/orang yang dikasihi
4.       Cinta terhadap suatu kelompok/negara

Perwujudan cinta terhadap mahkluk hidup berbeda tergantung bagian apa yang dicintainya, karena 1 pengekspresian pada satu bagian tidak mungkin terjadi pada bagian lainnya.
Sama halnya dengan emosi terbentuk oleh suatu hal, cinta juga terjadi karena beberapa hal yang dapat membentuknya yaitu:

1.       Kasih sayang
2.       Tingka laku/Nafsu/Sifat/Perasaan
3.       Keuntungan individu/Bersama
4.       Perbedaan

Dalam hal/unsur yang membentuk cinta, menurut saya yang paling utama adalah Perbedaan. Karena manusia dapat lebih saling mengenal saat manusia dapat memahami perbedaan yang ada pada manusia lainnya.

( + )Cinta bukan sesuatu yang bisa dilihat tetapi hanya bisa dirasakan.
       Cinta tidak bisa dibentuk tetapi akan terbentuk dengan sendirinya.
       Cinta itu memahami, bukan dipahami.
       Cinta itu menyenangkan dan juga menyakitkan.
       Cinta itu dikorbankan, bukan mengorbankan.
       Cinta adalah Anugerah dan juga Cobaan.
       Cinta itu C..I..N..T..A..
       dan Cinta itu "APA"?
      

No comments:

Post a Comment